Postingan

MENJADI GURU DI ERA MILENIAL

Kepada Kawan-Kawan Sesama Guru PAI Ijinkan saya menulis apa yang menjadi kegelisahan saya tentang Pendidikan Agama Islam yang kita hadapi sehari-hari. Saya yakin kegelisahan ini milik kita bersama. Demi anak didik kita, kita rasanya wajar menjadi gelisah dengan kondisi yang ada. Tapi demi masa depan mereka, kita juga harus berbesar hati untuk terus membimbing dan membekali mereka dengan segenap kemampuan dan keikhlasan. Keyakinan dan keikhlasan tentu tidak mudah di tengah berbagai kendala dan masalah yang membayangi dunia pendidikan kita. Kita tengah berada dalam masa yang cukup kompleks untuk dihadapi. Orang mengenalnya sebagai era milenial. Anak-anak sekarang terasa lebih terbuka dalam bereskpresi dan lebih banyak mendapat informasi. Kita tahu, dunia internet dan digital telah jauh mempengaruhi mereka. Dengan dunia baru mereka ini, banyak perubahan yang mudah dirasakan. Belum cukup lama dari saat ini, kita masih yakin merasa sendirian dalam membimbing mereka. Kini, jamak